Alfiadi Dilantik jadi Kepala Bapenda Kota Padang, Wali Kota Targetkan PAD 1 Triliun

Alfiadi akhirnya resmi dipilih Wali Kota Padang sebagai kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Padang. Alfiadi yang sebelumya menjabat sebagai Kabag Umum ini, diharapkan bisa mewujudkan target pendapatan asli daerah (PAD) senilai Rp1 triliun yang telah digembar-gemborkan sebelumnya.

“Target Rp 1 triliun ini mau kita wujudkan. Itu makanya kita angkat pejabat baru untuk bisa merealisasikan target tersebut,” sebut Wako Padang, Mahyeldi Ansharullah usai pelantikan ratusan pejabat eselon di aula Balai Kota, Kamis (15/11).

Mahyeldi menambahkan, tuntutan untuk peningkatkan PAD sangat besar, seiring dengan agenda pembangunan yang cukup besar. Nilai Rp 1 triliun menurutnya, merupakan angka yang mungkin bisa diwujudkan dengan cara menggali potensi-potensi yang ada.

Untuk itu terang Mahyeldi, pejabat yang dilantik diharapkan untuk mampu menunjukan kinerja terbaiknya di bidang masing-masing. Sehingga mampu merealisasikan keinginan rakyat. “Kita berharap para pejabat yang dilantik ini segera menunjukan kemampuannya di bidang masing-masing,” ujar Mahyeldi lagi.

Seperti yang diketahui, target PAD Rp 1 triliun ini juga pernah dibebankan pada kepala Bapenda yang lama, yakni Adib Alfikri. Namun angka itu belum bisa terealisasi. “Insya Allah, kalau kita bekerja serius, bisa tercapai,” kata Mahyeldi.

Selain Alfiadi, pada pelantikan kemarin juga ikut dilantik ratusan pejabat eselon III dan IV dan lurah. Mulai dari posisi sekretaris, kepala bidang, struktur di kecamatan dan kelurahan, kepala UPTD pada Dinas Pendidikan di masing masing kecamatan serta kepala puskemas.

Sumber : POSMETRO PADANG